Arsip Blog

Pengendara di Indonesia Paling Demen Tusbol! Bagaimana dan Kenapa?

Sumber gambar: (Klik)

Sumber gambar: (Klik)

Menarik membaca tulisan eyang Edo Rusyanto mengenai fenomena “tusbol” di jalan raya, tusbol yang dimaksud disini adalah fenomena tabrakan depan-belakang yang punya kontribusi besar dalam kecelakaan di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Sebagai ilustrasi maksud tusbol alias tabrakan depan belakang ini adalah ketika brutu alias bokong bin fantat dari kendaraan di depan bertabrakan dengan moncong kendaraan di belakangnya. Read the rest of this entry

Meleng sedikit, kemudian…. Braaak!!! Supra itu pun ringsek!

Suasana Jalan Suryadarma lagi sepi siang itu, Sedan dalam gambar ini adalah Soluna yang malang dalam tulisan ini, huhu….

Ini sebenarnya adalah kejadian beberapa hari yang lalu, dimana ane dengan mata kepala sendiri melihat sebuah kejadian yang cukup thriller. Waktu itu langit siang tampak cerah dan lalu lintas di jalan Suryadarma, Neglasari, Tangerang terlihat cukup sepi. Dengan hati gembira karena abis makan gado2 ane pun melipir ke tukang fotokopi di pinggiran jalan suryadarma, ada beberapa dokumen yang perlu ane fotokopi ceritanya :mrgreen:. Sambil menunggu fotokopi rampung ane pun ningkring di bangku yang menghadap ke jalan suryadarma, disambi dengan menghisap sebuah rokok kretek membuat hati makin gembira :mrgreen:. Lagi asik nunggu fotokopi kelar tiba2 ane dikejutkan dengan kejadian didepan ane, sebuah motor Supra X berpenumpang dua orang sekonyong-konyong menabrak sebuah Toyota Soluna yang sedang terparkir di pinggir jalan suryadarma, tepat di depan tempat fotokopi. Suara benturan yang keras tentunya mengagetkan semua orang disekitar, termasuk pemilik Toyota Soluna yang ternyata adalah salah satu pelanggan di tempat fotokopi itu. Ane dan beberapa orang pun bergegas menyelamatkan pengendara dan boncenger Supra yang terkapar di tengah jalan. Untung saja lalulintas di jalan suryadarma saat itu sepi, tidak terbayangkan rasanya bagaimana jika setelah menabrak soluna dan terkapar di tengah jalanm ada kendaraan lain yang melintas tepat di belakangnya, bisa “ciao” dah tuh.

Read the rest of this entry

Rezky Aditya, Satu Lagi Public Figure Yang Jadi Korban Lakalantas

Rezky, dirawat setelah mengalami kecelakaan

Senin pagi ini berhubung lagi gak ada kerjaan jadi alhamdulillah bisa santai di rumah sejenak. Lagi asik ngemil pisang goreng seketika pandangan ane tertuju ke layar kaca ketika televisi dinyalakan oleh Ibunda, ealaaaahh jebule Ibuku nonton acara gossip toohh :mrgreen:. Biasanya saya tidak tertarik sama acara gosip yang saat ini makin marak, tapi kali ini ada yang berbeda dan membuat saya turut menyimak. Pagi tadi dari infotainment yang saya saksikan bersama dengan Ibunda didapat kabar terkait kecelakaan yang melibatkan Rezky Aditya, saya yang enggak gaul ini jelas gak kenal tapi katanya sih dia artis sinetron gituuu :mrgreen:. Dari infotainment yang saya saksikan dan beberapa sumber berita yang saya cari didapat informasi bahwa Rezky Aditya mengalami kecelakaan bersama motor gedenya saat sedang menuju ATM yang jaraknya hanya satu kilometer dari rumahnya, belum jelas kronologis kecelakaan namun diduga ini adalah kecelakaan tunggal dan didapat kabar pula kalo Rezky tidak mengenakan helm, weww…. Akibat kecelakaan yang dialaminya Rezky harus mengalami patah tulang dibeberapa persendian bahkan sempat dikabarkan mengalami koma.

Read the rest of this entry

Di Tengah Upaya Menciptakan Situasi Berlalulintas yang Aman dan Nyaman, Antara Gagasan Brilian dan Implementasi yang Amburadul

Jum’at lalu, selepas waktu Sholat Jum’at atau tepatnya pukul satu siang saya beserta Edo Rusyanto yang merupakan rekan sekaligus senior saya di RSA tiba di Kantor Kementerian Perhubungan. Hari itu di Kementerian Perhubungan digelar sebuah forum diskusi berjudul “Upaya Melindungi Pengendara Motor dari Kecelakaan di Jalan”. Turut hadir sebagai pembicara adalah Ir. Hotma Simanjuntak selaku Direktur Keselamatan Transportasi Darat, AKBP Katon Pinem dari Kepolisian, serta Gunadi dari AISI. Dalam forum diskusi tersebut dipaparkan beragam analisa dan gagasan terkait situasi berlalulintas yang dihadapi oleh pengendara sepeda motor di Indonesia beserta upaya dalam menekan angka kecelakaan yang melibatkan pengguna sepeda motor.

Suasana Forum

Berbicara mengenai sepeda motor di Indonesia kita akan digiring kepada dua tesis yang saling bertolakbelakang. Di satu sisi sepeda motor berperan besar sebagai sarana mobilitas ekonomi masyarakat, ditengah karut marutnya sistem transportasi Indonesia maka sepeda motor menjadi alternatif bagi masyarakat  akan kebutuhan moda transportasi yang murah. Namun di sisi lain kita juga akan berhadapan dengan kenyataan pahit terkait melayangnya puluhan ribu nyawa pengendara sepeda motor tiap tahunnya, berdasarkan data Kepolisian tercatat 31.185 nyawa melayang sia-sia di jalan raya dan 72% diantaranya adalah pengendara sepeda motor.

Dalam upaya mereduksi angka kecelakaan yang melibatkan sepeda motor, Ir. Hotma berujar bahwa gagasan untuk melakukan pembatasan penggunaan sepeda motor masih sulit untuk dilakukan. Hal ini tidak lepas dari pemerintah yang masih gagal dalam menyediakan transportasi publik yang memadai sebagai alternatif dari penggunaan kendaraan pribadi. Adapun pembatasan produksi sebenarnya mungkin saja dilakukan, namun kita akan berhadapan dengan kenyataan bahwa pasar tenaga kerja di Indonesia masih memiliki tingkat ketergantungan yang tinggi terhadap industri otomotif yang sebagian besar dikuasai oleh pihak asing. Upaya yang mungkin dan sepatutnya segera diimplementasikan adalah peningkatan pelayanan angkutan umun, penegakan hukum, dan peningkatan aspek teknis keselamatan dari sepeda motor itu sendiri

Berbicara mengenai konsep keselamatan jalan dan transportasi publik rasanya bangsa ini sudah kenyang dengan sekian banyak konsep dan gagasan brilian yang di tawarkan. Sayangnya hampir semuanya seolah impoten, gagasan yang berakhir hanya sebagai gagasan pula, tanpa implementasi yang nyata. Ketika sesi tanya jawab dibuka dan saya bertanya terkait apa saja implementasi yang akan segera dilaksanakan dalam upaya menekan angka kecelakaan pesepeda motor, jawaban yang muncul dari para pembicara cenderung homogen. Apa yang dipaparkan tidak jauh dari sulitnya koordinasi antar stakeholder dan political will yang lemah. Padahal dalam RUNKJ atau Rencana Umum Nasional Keselamatan Jalan terdapat spirit koordinasi antar stakeholder, namun tampaknya setiap pihak yang terkait dalam ranah transportasi dan berlalulintas di negeri ini masih gemar saling lempar tanggung jawab.

Tanpa adanya leadership, political will yang mumpuni, dan koordinasi yang baik antara tiap stakeholder, maka tidak heran jika setiap gagasan brilian yang muncul sulit untuk diimplementasikan secara efektif. Rakyat tidak butuh seminar, tidak mengerti forum, dan lelah dengan diskusi yang sebatas retorika semu, yang rakyat butuhkan adalah tindakany nyata. Disaat setiap harinya sekian banyak pengguna jalan mempertaruhkan nyawa, tindakan nyata yang diharapkan dapat menciptakan kondisi berlalulintas dan berkendara yang aman dan nyaman tak kunjung terwujud. Ironis namun empiris, sampai kapan?

Mukhammad Azdi

Belajar dari kecelakaan Valia Rahma

Almarhum Valia Rahma

Almarhum Valia Rahma

Jagat infotainment sedang ramai terkait  kematian seorang artis muda berbakat, Valia Rahma. Valia dinyatakan meninggal setelah berada dalam status koma selama sembilan hari di sebuah rumah sakit di Bali. Penyebab kematian Valia adalah kecelakaan sepeda motor ketika ia sedang break shooting di Bali. “Dia sedang menemani saudara dari Jakarta. Dia dibonceng sama saudaranya. Tiba-tiba kecelakaan antar motor, kondisinya dia ditabrak,” ujar sahabat dekat Valia, Faradilla saat dihubungi wartawan, Jumat (13/1) sore sebagaimana dilansir oleh kapanlagi.com.

Kisah duka yang menaungi keluarga dari Valia Rahma saat ini adalah satu dari sekian banyak kecelakaan yang telah merenggut nyawa pengguna jalan. Berdasarkan data yang dihimpun oleh Polda Metro Jaya disebutkan bahwa angka kematian di Jalan Raya sudah mencapai tiga orang perhari untuk wilayah Jakarta saja. Bahkan pada tahun 2010 angka kematian di jalan mencapai angka yang fantastis, yakni 31.234 jiwa mati sia-sia di jalan sesuai dengan rilis data dari Korlantas Mabes Polri.

Kematian memang suatu hal yang tidak dapat dihindari oleh setiap manusia. Namun manusia juga diberikan kesempatan untuk belajar dari lingkungannya demi meminimalisir potensi bahaya yang dapat mengancam. Perlu diingat bahwa ketika seseorang terlibat kecelakaan, maka orang-orang disekitarnya akan merasakan dampak di beragam aspek, secara ekonomi, maupun psikologis. Bayangkan betapa beratnya bebab sebuah keluarga jika tulang punggung keluarga terlibat kecelakaan. Kali ini kita baru saja kehilangan salah satu artis muda berbakat karena kecelakaan, tentunya jangan sampai kita atau keluarga kita turut menjadi korban kecelakaan jalan. Oleh karenanya diperlukan kesadaran dari kita bersama untuk berkendara dengan aman, baik untuk keselamatan diri sendiri maupun untuk keselamatan pengguna jalan lain.

Tindakan Pertama Apabila Terlibat Kecelakaan Lalu Lintas

Kecelakaan

Tulisan ini ane copy paste dari Facebooknya TMC Polda Metro. Mungkin sudah pernah ada yang share, tapi barangkali juga ada yang belum tau. Sengaja ane tulis ulang karena informasi seperti ini sangat berguna bagi kita yang sehari-hari berinteraksi dengan dinamika jalan raya 🙂

Berikut adalah Tindakan Pertama apabila terlibat Kecelakaan Lalu Lintas :

I. Terlibat kecelakaan lalu lintas

Sebagai pedoman bagi setiap Individu apabila terlibat dalam suatu kecelakaan lalu lintas, maka tindakan-tindakan yang seyogyanya patut dikerjakan demi terciptanya KAMTIBCAR LANTAS adalah sebagai berikut:

1. Menguasai keadaan atau sikap Apabila akibat yang diderita tidak terlalu parah atau masih cukup sadar, maka sikap yang diambil adalah :

A. Jangan panik atau emosi dan bersikap tenang dan waspada, sebab panik atau emosi justru akan memperburuk keadaan.

B. Jangan menyalahkan orang lain. Setelah terjadi kecelakaan sering kali terjadi dimana salah satu pihak iingin benar sendiri, sikap demikian tidak benar malah mempersulit pemeriksaan atau penyidikan Petugas.

C. Jangan melarikan diri, sekalipun dalam kecelakaan itu terdapat korban jiwa, apakah merasa bersalah dan lain alasan.

D. Karena disamping perbuatan ini dinilai pengecut atau tidak bertanggung jawab juga akan mengakibatkan memperberat diri sendiri dalam hukuman yang sebenarnya tidak perlu dikenakan kepadanya.

E. Seandainya terpaksa harus melarikan diri karena keadaan (menghindari pengeroyokan), maka tempat berlindung yang paling aman adalah Kantor Pejabat Keamanan terdekat atau Kantor Polisi.

F. Mengamankan tempat kejadian merupakan langkah yang sangat baik dalam usaha pengusutan dan penentuan kondisi yang sebenarnya dari kejadian tersebut, misalnya: mematikan mesin kendaraan & menimbun dengan pasir tumpahan bahan bakar yang ada.

2. Pertolongan.

Kalau anda cukup sadar dan dapat memberikan pertolongan kepada korban lain ini merupakan tindakan yang sangat mulia, segera pada kesempatan pertama membawa korban ke Rumah Sakit.

3. Menghubungi Petugas.

A. Menghubungi Petugas dengan alat perhubungan/alat komunikasi yang ada/terdekat dengan memberitahukan apa yang terjadi dan lokasinya. (TMC Polda Metro: 021-5276001)

B. Serahkan pada Petugas yang hadir pertama kali di lokasi kejadian segala apa yang diperlukan dan ceritakan dari awal sampai akhir kejadian tersebut, jawab pertanyaan yang diajukan dengan sejujur-jujurnya dan ikuti petunjuk/perintah Petugas lebih lanjut.

C. Memindahkan kendaraan dilakukan setelah diketahui oleh Petugas atau bila menetapkan kedudukan/letak kendaraan tersebut saudara kerjakan dengan menggunakan benda yang tidak mudah terhapus.

II. Mendapatkan kecelakaan

Sebagai pedoman bila menjumpai peristiwa kecelakaan lalu lintas, lakukan hal sebagai berikut:

1. Menguasai keadaan atau sikap

Setelah melihat adanya kecelakaan lalu lintas catat kendaraan yang terlibat kecelakaan. Bila kendaraan tersebut ada yang akan melarikan diri catat data-data kendaraan seperti: plat nomor, jenis, merk, tipe dan warna dari kendaraan tersebut. Jauhkan penonton yang berkerumun terutama yang merokok atau yang akan merokok. Menolong korban bila ada, segera diteruskan ke Rumah Sakit tedekat. Mengamankan barang-barang milik korban, jangan sampai dicuri oleh tangan-tangan jahil. Sambil mematikan kendaraan untuk menghindari kemungkinan terjadi kecelakaan yang lebih besar, tutuplah tumpahan bahan bakar. Bila pada malam hari hindari penggunaan penerangan dengan api, penerangan hanya dibolehkan dengan menggunakan baterai atau sejenisnya.

2. Memberikan pertolongan :

A. Dalam memberi pertolongan gunakan pertolongan pertama pada kecelakaan dengan tepat, kalau tidak tepat justru dapat membahayakan korban.

B. Hentikan kendaraan yang ada pada kesempatan pertama bila ada korban yang perlu dibawa ke Rumah Sakit, jangan lupa catat nomor kendaraan dan dibawa kemana korban tersebut dibawa.

C. Bila situasi memungkinkan, diusahakan menghubungi keluarga korban berdasarkan petunjuk atau keterangan yang ada.

D. Dalam menolong korban diusahakan mengutamakan menolong korban yang menderita luka berat, baru kemudian yang luka ringan dengan meminta bantuan orang-orang yang ada disekitar.

3. Menghubungi Petugas

A. Usahakan menghubungi Petugas terdekat ditempat kejadian/kecelakaan baik dengan telepon atau perantara orang-orang disekitarnya.

B. Korban dapat dipindahkan dari tempat semula dengan sebelumnya memberikan tanda pada tempat korban terletak dengan menggunakan kapur atau benda yang lain.

C. Menyerahkan ke Petugas semua yang anda kerjakan, ceritakan kronologis kejadian serta menjawab bila ditanya. Beri alamat anda ke Petugas serta anda sangat terpuji bila saudara dengan sukarela bersedia menjadi saksi dikemudian hari.

D. Kemungkinan tidak ada Petugas yang datang, maka andalah yang datang ke Kantor Polisi terdekat serta melaksanakan petunjuk sebelumnya.


Lamborghini aja bisa ringsek! Bukti kecelakaan gak mandang merek!!

Lamborghini yang malang 😦

Well ane sebagai penggemar sportscar (penggemar lho, bukan pemilik :mrgreen:) baru aja nemu pemandangan yang bikin hati mengkeret di detik oto.  Di salah satu artkelnya diberitakan bagaiamana sebuah Lamborghini Aventador mengalami kecelakaan yang bikin bagian depan sang sportscar ringsek. Dalam artikel tersebut dijelaskan bahwa penyebab kecelakaan adalah tabrakan dengan sebuah truk ketika si driver Lamborghini lagi asik ngebut di jalanan.

Sang Aventador dalam kondisi sehat wal afiat

Jika kita bicara spek dari sang Lambo, Aventador adalah salah satu Lamborghini terkuat yang pernah dibuat. Bagaimana tidak? bahan pembuatannya saja menggunakan serat karbon yang terkenal kuat namun enteng dan banyak digunakan di ajang sekelas F1. Namun bagaimanapun kecelakaan tetaplah kecelakaan, ia bisa mengincar siapa saja, dimana saja, dan kapan saja. Naik sebuah small MPV entry level maupun sebuah sportcar kelas premium akan sama saja berbahayanya jika sang pengendara tidak mawas diri dan berkendara secara ugal2an. Tidak ada yang benar2 aman ketika kita memacu sebuah kendaraan, yang bisa kita lakukan adalah berkendara dengan safety sehingga rasa aman dan nyaman dapat tercipta, tidak hanya bagi kita, namun juga bagi masyarakat pengguna jalan yang lain :D.

Soal kecelakaan lalulintas kita gak boleh terus menerus memfitnah setan dan kawan2!

Tulisan ini sekaligus mengeluarkan unek2 ane belakangan, yakni sejak insiden kecelakaan yang dialami oleh artis SJ di tol cipularang yang menewaskan istri dari sang artis.  Ane sebenernya paling males nonton infotainment tapi karena nyokap ane demen banget nonton ane kadang jadi ikut nonton. Seiring dengan insiden yang dialami oleh artis SJ sekian infotainment dengan lebaynya mengekspose insiden tersebut. Disini ane gak mau berkoar soal  artis SJ seperti halnya infotainment itu, ane bermaksud untuk menyoroti cara infotainment dalam milihat kecelakaan yang dialami oleh artis SJ. Dalam acara yang super lebay itu kecelakaan yang dialami oleh sang artis lebih banyak dikaitkan dengan unsur klenik dibandingkan dengan unsur road safety. Dalam infotainment2 tersebut seolah2 mahluk ghaib penunggu tol cipularang adalah penyebab tunggal dari kecelakaan yang sering terjadi di daerah tersebut.

Tanpa ada mahluk ghaib pun kecelakaan artis SJ memang berpotensi besar untuk terjadi

Ane disini tidak bermaksud menyepelekan keberadaan hal ghaib, sebagai orang timur ane percaya dengan keberadaan mereka. Namun terus menerus menyalahkan mahluk ghaib atau tempat yang angker sebagai penyebab kecelakaan adalah salah satu bentuk pembodohan otomotif!!! Secara tidak sadar masyarakat diajarkan untuk memfitnah mereka sebagai penyebab kecelakaan, padahal hal tersebut belum tentu. Sebagai contoh adalah insiden yang dialami oleh artis SJ, tanpa mengkaji dr sudut pandang klenik pun kecelakaan yang dialami oleh sang artis memang wajar saja terjadi. Bayangkan sebuah family car entry level seperti Toyota Avanza diisi penuh oleh 10 orang blum termasuk barang dan dikendarai oleh seorang artis yang mengantuk di jalur yang memang berbahaya, tanpa ada mahluk gaib pun potensi kecelakaan sudah sangat besar bro!!

Kelebayan infotainment dalam mengkspose hal gaib dalam kasus SJ memiliki dampak psikologis yang tidak main2 di kalangan masyarakat awam. Dampak yang mengerikan adalah penonton menjadi tidak peka terhadap keselamatan jalan dan lebih memilih untuk menyalahkan mahluk ghaib ketika terjadi kecelakaan di daerah yang dianggap angker. Meskipun tindakan masyarakat yang menyalahkan keangkeran sebagai penyebab kecelakaan sudah umum di Indonesia, namun infotainmen seolah berusaha melestarikannya. Sudah tentu jauh lebih baik bagi kita yang percaya pada Tuhan untuk berikhtiar dengan berkendara yang safety ketimbang memfitnah sang mahluk ghaib yang belum tentu terlibat dalam sebuah kecelakaan. Manusia memang kejam bro, bahkan setan saja masih difitnah ya?? 😀

Stop pembodohan otomotif sekarang juga!!!!!

bennythegreat.wordpress.com

the past that build the present and design the future

KheziaMetta

Framing Life, Capturing Souls

Aripitstop.com

otomotif news

Maskurblog

Kembali Ke Mode Gratis

BAPAKE VALKYLA'S BLOG

Sekedar Coretan di Kala Senggang

Triyanto Banyumasan Blog's

Belajar dan Terapkan

@ndaholmes's Blog

A topnotch WordPress.com site

DWI OKTA NUGROHO

Lebih Baik Beruntung daripada Pintar

Yayuk Sentul's Blog

A Project of Yayuk Sentul's Diarrheea... (Diary maksudnya)

Sufi Muda

Menemukan Tuhan Dalam Keseharian

Edo Rusyanto's Traffic

Edo Rusyanto's Traffic

Joe Trizilo

Personal Blog

learningfromlives.wordpress.com

Gubuk kecil untuk belajar dan berbagi pemikiran.

Cafebiker

Tempat nongkrongnya para biker...dan kafeinisme...